A.
PENGERTIAN TANGGUNG JAWAB
Tanggung jawab adalah kesadaran
manusia akan tingkah laku atau
perbuatannya yang disengaja maupun yang tidak disengaja. Tanggung jawab
juga berarti berbuat sebagai wujudan kesadaran akan kewajibannya. Manusia pada
hakikatnya adalah makhluk yang bertanggung jawab.Disebut demikian karena
manusia, selain merupakan makhluk individual dan makhluk sosial, juga
merupakan makhluk Tuhan. Manusia memiliki tuntutan yang besar untuk bertanggung
jawab mengingat ia mementaskan sejumlah peranan dalam konteks sosial, individual
ataupun teologis.
Dalam konteks
sosial manusia merupakan makhluk sosial.Ia tidak dapat hidup sendirian dengan
perangkat nilai-nilai sclera sendiri. Nilai-nilai yang diperankan seseorang
dalam jaminan sosial harus dipertanggungjawabkan sehingga tidak mengganggu
konsensus nilai yang telah disetujui bersama. Masalah tanggung jawab dalam
konteks individual berkaitan dengan konteks teologis.Manusia sebagai makhluk
individual artinya manusia harus bertanggung jawab terhadap dirinya (seimbangan
jasmani dan rohani) dan harus bertanggung jawab terhadap Tuhannya (sebagai
penciptanya). Tanggung jawab manusia terhadap dirinya akan lebih kuat
intensitasnya apabila ia mentiliki kesadaran yang mendalam. Tanggung jawab
manusia terhadap dirinya juga muncul sebagai akibat keyakinannya terhadap
suatu nilai.
B.
MACAM – MACAM TANGGUNG JAWAB
Manusia berjuang untuk memenuhi kebutuhannya sendiri dan
adapun untuk kebutuhan orang lain. Dalam usahanya setiap manusia menyadari
bahwa ada kekuatan lain yang ikut menentukan dan membantunya yaitu kekuasaan
tuhan.Dengan demikian tanggung jawab itu dapat di bedakan menurut keadaan
manusia atau hubungan yang dibuat nya. Berikut ini merupakan beberapa jenis tanggung
jawab, yaitu :
1. Tanggung Jawab
Terhadap Tuhan
Tuhan menciptakan manusia di bumi ini bukanlah tanpa
tanggung jawab, melainkan untuk mengisi kehidupan manusia agar tanggung jawab
langsung terhadap tuhan. Sehingga tindakan manusia tidak bisa lepas dari
hukuman-hukuman tuhan yang dituangkan dalam berbagai kitab suci melalui
berbagai macam jenis agama. Menerima hukuman di akhirat nanti atas apa yang
telah kita lakukan selama hidup didunia ini.
2. Tanggung Jawab
Terhadap Diri Sendiri
Tanggung jawab terhadap diri sendiri itu menuntut kesadaran
akan diri kita untuk memenuhi kewajiban sendiri dan mengembangkan kepribadian
sebagai manusia pribadi. Apa yang telah kita lakukan harus menerima resikonya
sendiri.
3. Tanggung Jawab
Terhadap Keluarga
Keluarga merupakan masyarakat kecil. Tiap anggota keluarga
wajib bertanggung jawab kepada keluarganya. Tanggung jawab ini menyangkut nama
baik keluarga, tetapi tanggung jawab juga merupakan kesejaterahaan
,keselamatan,pendidikan dan kehidupan. Sebagai anggota keluarga kita harus
saling menjaga nama baik keluarga dengan sikap dan perbuatan yang kita lakukan
di dalam kehidupan bermasyarakat.
4. Tanggung Jawab
Terhadap Masyarakat
Pada hakekatnya manusia tidak bisa hidup tanpa bantuan orang
lain karena manusia kedudukannya sebagai makhluk sosial yang membutuhkan
manusia lain maka kita harus berkomunikasi dengan manusia lain tersebut.
Berinteraksi didalam suatu kehidupan masyarakat sangat dibutuhkan karena itu
bisa membuat kita saling mengenal satu dengan yang lainnya.
5. Tanggung Jawab
Kepada Bangsa / Negara
Suatu kenyataan lagi bahwa tiap manusia, tiap individu
adalah suatu warga negara. Dalam berpikir, berbuat, bertindak, dan bertingkah
laku manusia terikat oleh norma-norma yang di buat oleh negara. Manusia tidak
dapat berbuat semaunya sendiri. Bila perbuatan manusia itu salah maka ia harus
bertanggung jawab kepada Negara atas apa yang telah ia perbuat. Kita harus
menjaga nama baik bangsa dan negara kita sendiri dengan prestasi-prestasi anak
bangsa.
C.
TANGGUNG JAWAB SAAT KULIAH
DAN SETELAH LULUS KULIAH
Tanggung jawab seorang mahasiswa yang aktif adalah melakukan
sebagaimana yang telah menjadi kewajiban seorang mahasiswa, yaitu salah satunya
harus mengerjakan tugas yang diberikan oleh dosen dan kemudian tanggung jawab
atas apa yang telah mereka lakukan, apapun yang mereka lakukan, segala bentuk
tindakan yang dilakukan semua ada pertanggungjawabannya.
Tanggung jawab setelah lulus nanti adalah berani mengambil
keputusan untuk membuat perubahan, tidak hanya untuk dirinya dan keluarganya
tetapi untuk bangsa ini, bangsa Indonesia.
Sumber
https://pebyword.wordpress.com/2012/06/03/pengertian-dan-macam-macam-tanggung-jawab-manusia-dan-tanggung-jawab/
0 komentar: